X

10 Cara Membuat Minyak Kemiri untuk Kumis Secara Alami

Sudah menjadi rahasia umum jika kemiri memiliki manfaat yang erat kaitannya dengan rambut. Kemiri sendiri merupakan salah satu rempah yang banyak ditemukan di Indonesia. Di setiap daerah, kemiri memiliki nama yang berbeda, seperti misalnya untuk orang Batak menyebutnya kembiri, sebaga pidekan yang dikenal di daerah Jawa dan sebutan kemiri dengan muncang untuk Bandung.

Tak dapat diingkari hal ini juga dapat digunakan untuk menumbuhkan kumis bagi seorang pria, seperti pada khasiat kemiri untuk pria. Sebelum membahas cara membuat minyak kemiri untuk kumis ada baiknya kita mengenal lebih jauh manfaat kemiri. Manfaat kemiri yang erat kaitannya dengan rambut antara lain:

  • Mempercepat pertumbuhan rambut – tak perlu resah jika Anda mengalami kebotakan atau ketipisan rambut maupun kumis, kemiri dapat membantu untuk mempercepat tumbuhnya rambut dan bulu yang disebabkan karena kekosongan area atau kerontokan.
  • Mencegah rontok – kemiri mampu menutrisi rambut dan kumis yang telah tumbuh. Sehingga jika Anda memiliki masalah tentang kerontokan rambut, kemiri dapat menjadi jawabannya. Hal ini disebabkan kemiri memiki kandungan mineral dan protein yang berfungsi untuk memperkuat akar rambut.
  • Menghitamkan rambut – kemiri dapat membuat rambut terlihat lebih hitam berkilau sehingga rambut Anda akan tampil lebih cantik. Begitu pun untuk kumis yang menggunakan minyak kemiri.
  • Menebalkan rambut – setelah mengalami pertumbuhan dan menghindari kerontokan, step selanjutnya adalah menebalkan rambut, dan ini juga dapat diatasi oleh kemari. Selain itu, kemiri juga dapat membuat rambut Anda lebih kuat dan tidak mengalami masalah putus bagian rambut.
  • Mencegah timbulnya uban – kemiri yang memiliki kemampuan untuk menghitamkan rambut juga dapat menghindarkan rambut Anda dari permasalahan uban.

Nah, setelah mengetahui berbagai macam manfaat kemiri yang berguna untuk rambut dan kumis, seperti cara menumbuhkan brewok dengan kemiri, maka berikut ini adalah 10 cara membuat minyak kemiri untuk kumis secara alami dan mudah.

1. Minyak kemiri original

Seperti halnya cara menumbuhkan jambang dengan kemiri, bahan yang dibutuhkan untuk membuat minyak kemiri original adalah 250 gr biji kemari dan air. Tahapan yang diperlukan adalah:

  • Haluskan biji kemiri dengan menggunakan blender dan tambahkan air secukupnya. Haluskan tapi jangan sampai lembut seperti bubur, cukup blender hingga hancur dan bertekstur kasar saja. Anda juga dapat menumbuknya jika tidak ingin terlalu halus.
  • Setelah kemiri halus, campurkan kembali dengan air dan peras hingga kemiri mengeluarkan santan. Proses ini persis dengan ketika Anda membuat santan dari kelapa parut.
  • Setelah mendapat perasan pertama dari kemiri, panaskan dan aduk terus santan kemiri agar mengalami proses penguapan sempurna. Minyak kemiri yang telah masak memiliki kerak minyak yang berwarna cokelat pekat.
  • Setelah matang, diamkan minyak kemiri hingga dingin. Setelah itu ambil keraknya dan peras minyak kemiri dengan menggunakan kain dan simpan di dalam botol untuk dipakai sehari-hari guna menumbuhkan kumis.

2. Minyak kemiri ala Hawaii

Minyak kemiri ala Hawaii memiliki cara pembuatan yang lebih praktis bila dibandingkan dengan minyak kemiri original. Bahan yang Anda butuhkan adalah kemiri dan air. Langkah-langkah yang perlu dilakukan adalah:

  • Panggang biji kemiri dalam oven atau sangrai langsung hingga matang.
  • Setelah dingin, tumbuk atau blender kasar biji kemiri tersebut hingga halus.
  • Kemudian campurkan dengan air lalu peras menggunakan kain sampai minyak keluar.
  • Saring hasil perasan tersebut dan simpan dalam botol untuk digunakan sehari-hari.

3. Minyak kemiri dan minyak zaitun

Cara membuat minyak kemiri yang dikombinasikan dengan minyak zaitun, seperti pada cara menumbuhkan jambang dengan minyak zaitun, adalah:

  • Sangrai kemiri atau panggang di dalam oven hingga kemiri matang. Jika menyangrai kemiri, gunakan api kecil agar kemiri tidak gosong di bagian luar. Sangrai hingga kering dan mengalami perubahan warna menjadi hitam kecoklatan.
  • Tumbuk atau blender kasar biji kemiri hingga halus dan campur dengan minyak zaitun.
  • Setelah masker ini selesai, segera aplikasikan pada wajah yang ingin ditumbuhi kumis. Diamkan selama satu jam hingga meresap, lalu cuci bersih.

4. Minyak kemiri dan minyak kelapa

Cara membuat minyak kemiri dengan minyak kelapa adalah campurkan 1 sdm minyak kemir dan 1 sdm minyak kelapa. Langsung oleskan tipis-tipis pada area wajah yang ingin ditumbuhi kumis. Diamkan 1 jam dan bilas hingga bersih, seperti cara menumbuhkan brewok dengan blue band, .

5. Minyak kemiri dan biji papaya

Cara membuat minyak kemiri yang dikombinasikan dengan biji pepaya adalah:

  • Bersihkan biji papaya, sekitar dua genggaman tangan, dan kupas kulit luarnya lepas.
  • Sangrai biji papaya, gunakan api kecil agar biji papaya dapat matang hingga ke bagian dalamnya agar mudah dihaluskan.
  • Tumbuk biji papaya yang telah matang hingga halus dan campur dengan minyak kemiri.
  • Segera setelah masker kemiri selesai, oleskan pada wajah yang ingin ditumbuhi kumis. Diamkan dua jam hingga masker meresap, lalu cuci bersih, tambahkan vitamin rambut pria bila perlu.

6. Minyak kemiri dan lidah buaya

Lidah buaya memiliki khasiat untuk menumbuhkan rambut secara alami. Cara untuk membuat masker minyak kemiri dan lidah buaya adalah:

  • Ambil lidah buaya secukupnya dan parut bagian lendir dengan menggunakan parutan keju sehingga lendir menjadi zat yang lebih cair agar mudah dicampur.
  • Campurkan hasil parutan lidah buaya dengan minyak kemiri kurang lebih tiga sendok, atau disesuaikan dengan kebutuhan.
  • Setelah campuran selesai, segera aplikasikan pada wajah yang hendak ditumbuhi kumis. Pijat dengan lembut agar campuran meresap dan diamkan. Setelah itu bilas hingga bersih.

7. Minyak kemiri dan urang aring

Campur minyak kemiri dengan minyak urang aring yang telah dibeli di toko, masing-masing 2 sdm. Kemudian panaskan campuran tersebut dengan menggunakan api kecil. Setelah sedikit panas, tambahkan bubuk kemiri, kemudian angkat dan diamkan hingga hangat. Ketika hangat, oleskan di atas bibir dan diamkan. Setelah selesai bilas hingga bersih.

8. Minyak kemiri dan kayu manis

Selain untuk menambah stamina, kayu manis juga bermanfaat untuk menumbuhkan kumis dan banyak digunakan untuk pria di Timur Tengah. Caranya adalah:

  • Tumbuk kayu manis hingga halus, campur dengan air hangat dan diamkan dalam semalam.
  • Campur 2 sdm minyak kemiri dengan air rendaman kayu manis.
  • Oleskan campuran pada wajah dan tunggu hingga kering, seperti cara menebalkan alis pada pria dengan mentega, kemudian bilas.

9. Minyak kemiri dan jeruk nipis

Seperti pada artikel cara menumbuhkan jambang dengan mentega, cara untuk membuat masker minyak kemiri dan jeruk nipis adalah campur 2 sdm perasan jeruk nipis dengan minyak kemiri secukupnya. Oleskan di atas bibir, diamkan selama satu jam, kemudian bilas hingga bersih.

10. Minyak kemiri dan pasta gigi

Seperti cara menumbuhkan brewok dengan odol, pasta gigi memiliki khasiat untuk menumbuhkan bulu wajah. Caranya adalah dengan mencampur 1 sdt pasta gigi dengan minyak kemiri secukupnya. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit, kemudian bilas.

Demikianlah artikel mengenai 10 cara membuat minyak kemiri untuk kumis secara alami dan mudah, seperti cara menumbuhkan kumis secara alami. Semoga bermanfaat.

Categories: Tips dan Trick