X

Begini 9 Cara Mengetahui Wanita Menyukai Kita atau Tidak Paling Terdeteksi

Menebak perasaan wanita memang bukanlah perkara yang mudah. Terkadang, ketika pria meyakini wanita menyukainya ternyata bukan itulah yang sebenarnya, pun sebaliknya. Namun, kamu bisa lihat beberapa perilaku wanita di bawah ini untuk mengetahui apakah dia suka kamu atau tidak atau dia termasuk dalam ciri wanita yang hanya memanfaatkan pria? Simak baik-baik, ya!

Berikut adalah beberapa cara mengetahui wanita menyukai kita atau tidak, diantaranya adalah :

  1. Lihat sikapnya saat bersama kita

Seorang wanita yang suka akan selalu menghadap ke arah dimanapun kita berada. Jika menghadap dengan terbuka berarti dia sangat percaya diri. Sebaliknya saat posisinya tertutup, misalkan menyilangkan lengan atau kaki, mungkin dia sedang malu saat berbicara dengan kita. Bila dia duduk dengan menyilangkan tungkai dan kakinya menghadap ke arah kita, artinya dia menyukai kita. Perhatikan pula sikapnya saat bersama dengan orang lain. Jika ia melakukan hal yang sama ke semua orang, berhati-hatilah sebab bisa jadi ia sedang menunjukkan ciri ciri wanita mudah diajak selingkuh.

  1. Perhatikan kontak mata

Apabila wanita menyukai kita, maka ia akan cenderung akan menahan tatapan matanya ke arah kita selama beberapa detik. Namun akan mengalihkan tatapannya dengan cepat begitu kita melakukan kontak mata dengannya. Respon ini menandakan bahwa ia sedang gugup ditatap balik oleh kita.

  1. Menyentuh kita atau berusaha mendekat

Seperti halnya pria yang memiliki cara menarik perhatian wanita, wanita juga memiliki cara tersendiri saat sedang menyukai kita. Biasanya ia akan berusaha menyentuh untuk mengukur seberapa respon kita kepadanya. Misalnya, dia menyentuh lengan kita saat dia tertawa mendengar lelucon kita atau dengan halus meletakkan tangan di lutut kita. Namun, jangan dulu berasumsi bahwa dia tidak menyukai kita karena dia tidak mencoba menyentuh kita, karena mungkin saja dia gugup dan malu melakukab hal itu.

  1. Meniru gerakan kita

Apabila seorang wanita meniru kita, misalnya saat kita selesai menyisir rambut dengan jari, tanpa sengaja dia melakukan hal yang sama setelah itu. Kemungkinan ini bisa mengisyaratkan bahwa ia sedang menyukai kita.

  1. Merasa gugup atau gelisah

Jika wanita menyukai kita biasanya ia juga akan memberikan tanda-tanda gugup atau gelisah saat bersama kita. Wanita biasanya akan menyentuh bibir, tulang selangka, leher atau bahkan memakai lipsti terang-terangan di depan kita.

  1. Mengamati reaksi teman-temannya

Jika kita melihat teman-temannya tersenyum atau terkikit saat melihat kita, itu artinya si wanita telah menceritakan tentang kita kepada mereka. Bukan rahasia lagi, wanita akan senang bercerita orang yang disukai kepada teman-teman dekatnya. Bahkan ada beberapa teman yang memiliki keberanian lebih untuk menghampiri kita dan menyampaikan bahwa temannya menyukai kita.

  1. Selalu mencari alasan untuk berbicara dengan kita

Wanita yang sedang menyukai kita biasanya akan selalu mencari kesempatan untuk berbicara dengan kita, kecuali jika ia termasuk wanita pemalu. Jika kita tidak memiliki teman yang  juga dikenalanya atau tidak memiliki alasan apapun untuk bertemu, ia biasanya akan mengajak bicara mengenai tugas atau hal-hal lain.

  1. Sering mengirim pesan

Tak beda jauh dengan tanda pria serius sayang, wanita yang serius menyukai kita biasanya akan lebih sering mengirim pesan atau bahkan menelepon kita untuk sekadar menanyakan kabar. Dengan begitu, ia berharap kita akan membawanya ke dalam percakapan yang lebih seru. Percakapan itu bisa berkaitan dengan hal-hal yang juga disukai kita.

  1. Tanya langusng

Daripada terus menerka-nerka yang tidak ada ujungnya, alangkah lebih baik jika kita langsung bertanya langsung kepada si wanita. Coba kita cari waktu yang tepat di tempat yang tenang untuk menanyakan apakah dia menyukai kita atau tidak. Bicarakan dengan tenang, melakukan kontak mata dan curahkan seluruh perhatian kita.

Demikian cara mengetahui wanita menyukai kita atau tidak, semoga bermanfaat.

Categories: Relationship