Ciri-ciri suami berbohong ternyata tidak sulit untuk diketahui apalagi jika Anda sebagai seorang istri sudah sangat mengenal kebiasaan dan karakter suami Anda. Namun sebelum Anda mencari tahu apakah suami ini Anda sedang berbohong, ada baiknya mencari tahu terlebih dahulu apa itu yang dimaksud dengan kebohongan.
Apa Itu Berbohong?
Berbohong merupakan suatu pernyataan tidak benar yang sengaja dibuat oleh seseorang dengan tujuan agar dipercaya. Sementara orang yang memiliki kebiasaan berbohong disebut pembohong. Pria yang suka berbohong tentunya merupakan salah satu ciri-ciri lelaki yang tidak layak dijadikan suami di dalam Islam namun tidak semua hal yang tidak benar itu dikatakan sebagai bohong, sebagai contoh sebuah cerita fiksi yang tidak nyata bukanlah suatu kebohongan karena cerita tersebut dibuat bukan supaya orang mempercayainya tapi hanya untuk sekedar hiburan. Jika sebagai istri Anda mencurigai sesuatu dari suami Anda cobalah cek beberapa ciri-ciri suami berbohong di bawah ini dan mungkin dari sini Anda bisa mulai mencari tahu apa yang suami Anda sembunyikan dari Anda.
- Menghindari Kontak Mata ketika Ditanya
Salah satu ciri yang paling jelas yang bias Anda lihat ketika suami Anda berbohong adalah sama halnya dengan ciri wanita berbohong dan selingkuh yaitu mereka cenderung menghindari kontak mata ketika ditanya sesuatu yang spesifik. Ini adalah reaksi alamiah ketika seseorang menyembunyikan sesuatu.
- Terdapat Jeda Sebelum Menjawab Pertanyaan
Pada sebuah percakapan wajar, setiap pertanyaan biasanya akan langsung direspon namun ketika yang ditanya tidak ingin menjawabnya dengan jujur maka cenderung terdapat jeda yang tidak wajar karena suami Anda memerlukan waktu untuk menyusun kata-kata dengan harapan Anda sebagai istri tidak curiga.
- Menutup Wajah
Semua orang memiliki kebiasaan masing-masing ketika bicara, namun jika tiba-tiba suami Anda suka menggaruk kening, menggosok-gosok hidung, menyentuh dagu atau bahkan telinga maka sebagai istri Anda patut curiga.
- Tiba-tiba Menjadi Pelupa
Lupa merupakan senjata paling ampuh ketika seorang suami tidak ingin menjawab pertanyaan dari sang istri dengan jujur, padahal Anda tahu pasti bahwa suami Anda bukan tipe orang yang gampang melupakan, apalagi jika hal tersebut merupakan hal yang penting. Jika tiba-tiba suami menjadi seorang yang pelupa, bisa jadi dia berusaha menghindari sesuatu dari Anda.
- Cenderung Defensif
Jika trik lupa tidak berhasil dan biasanya sang istri tetap menuntut jawaban yang pasti maka reaksi selanjutnya adalah suami bisa tiba-tiba bersikap defensif. Sikap ini biasanya ditandai dengan meninggikan suara dan cenderung membentak, padahal sebelumnya hal tersebut bukanlah kebiasaan suami Anda.
- Terlalu Detail ketika Menjelaskan Sesuatu
Selain bersikap defensif, untuk menutupi kebohongan, biasanya suami Anda justru menjelaskan jawaban dari pertanyaan Anda terlalu detail dengan harapan Anda sebagai istri tidak perlu bertanya-tanya lebih lanjut.
- Menghindari Jawaban Langsung
Bisa juga dengan menghindari memberikan jawaban langsung. Sehingga ketika mereka tidak ingin menjawab pertanyaan mereka justru berputar-putar terlebih dahulu sebelum akhirnya memberikan jawaban untuk pertanyaan tersebut. Memutar-mutar pembicaraan memberikan suami Anda waktu untuk mereka kebohongan.
- Suka Mengubah Topik Pembicaraan
Jika sulit untuk menghindari jawaban biasanya mereka justru mengubah topik pembicaraan. Bisa saja justru mengungkit hal-hal yang membuat istri tidak nyaman untuk melanjutkan pembicaraan atau mengungkit hal-hal lain yang tidak mengenakkan sehingga kehilangan mood untuk melanjutkan pembicaraan.
- Balik Mengajukan Pertanyaan
Satu lagi ciri-ciri suami berbohong yang boleh Anda curigai adalah ketika diberi pertanyaan mereka justru balik bertanya dengan berpura-pura tidak mendengar pertanyaan yang tadi sang istri ajukan. Ketika sang istri menolak untuk menjawab dan tetap mengulang menanyakan hal yang sama, kebanyakan suami akan kembali bersikap defensif tapi ada juga karena rasa bersalah mereka menjadi merasa gelisah.
- Terlihat Gelisah
Tentunya sebagai istri Anda tahu betul sikap suami Anda ketika merasa gelisah karena memang ciri-ciri pria gugup berbeda setiap orangnya. Jika demikian, sebaiknya Anda sebagai istri melakukan pendekatan yang berbeda agar tidak membuat suami Anda melakukan kebohongan selanjutnya.
- Tingkah Lakunya Berubah
Tingkah laku atau kebiasaan yang tiba-tiba berubah juga bisa menjadi salah satu indikasi bahwa suami Anda menyembunyikan sesuatu dari Anda. Jika ditanya mereka cenderung berbohong dengan menunjukkan beberapa ciri seperti yang sudah disebutkan di atas. Perlu Anda ketahui juga sifat atau tingkah laku yang sering berubah-ubah merupakan ciri-ciri suami psikopat walaupun tentunya banyak factor lain yang perlu dilihat untuk mendukung hal ini.
- Mempersingkat Obrolan
Selain mengubah topik pembicaraan, seorang suami yang berbohong cenderung mempersingkat obrolan ketika topik pembicaraan sudah menyinggung hal-hal yang tidak ingin mereka bahas karena jika salah bicara hal tersebut dapat mengungkap kebohongan yang sedang mereka sembunyikan dari sang istri.
- Suka Tiba-tiba Marah tanpa Alasan
Sebagai istri tentunya Anda tahu pasti bagaimana perangai suami Anda. Jika sebelumnya dia bukan tipe-tipe laki-laki yang suka marah namun tiba-tiba marah tanpa alasan ketika ditanya sesuatu hal maka dapat dipastikan bahwa suami Anda sedang berbohong kepada Anda atau setidaknya ada suatu hal yang dia tidak ingin Anda sebagai istri mengetahuinya. Jika sudah begini, sama halnya dengan cara menghadapi wanita pembohong tugas istri adalah bersabar dan mencoba pendekatan lain agar suami Anda mau lebih terbuka.
- Keringat Dingin tanpa Sebab
Salah satu indikasi ketika pria sedang gugup adalah munculnya keringat dingin tanpa sebab. Saat sedang sakit, ketika suhu tubuh meningkat, keringat dingin memang bisa saja muncul tapi jika kondisi suami Anda baik-baik saja maka ada kemungkinan dia sedang gugup. Salah satu alasan dia sedang gugup adalah karena saat ini dia sedang berbohong atau sedang menyembunyikan sesuatu dari Anda.
- Mengunci Telepon Genggam
Sudah menjadi kesepatan secara umum biasanya suami istri atau bahkan pasangan untuk bisa mengkases telepon genggam pasangannya masing-masing. Namun jika tiba-tiba suami Anda memilih untuk mengunci telepon genggamnya tanpa memberi tahukan terlebih dahulu kepada Anda maka sebagai istri Anda wajar untuk bertanya-tanya apalagi jika sebelumnya hal seperti ini tidak pernah terjadi.
Berbohong merupakan hal yang dibenci wanita dari pria namun perlu Anda ketahui juga terdapat beberapa jenis kebohongan namun tentunya apapun alasan dibaliknya, kebohongan bukanlah sesuatu yang patut untuk dilakukan walaupun ada diantara jenis kebohongan itu memiliki istilah ‘white lie’ yaitu jenis kebohongan untuk kebaikan. Sebagai contoh, istri menemukan ciri-ciri suami berbohong dan mencurigai suaminya menyembunyikan sesuatu namun ternyata sang suami berbohong demi menjaga perasaan sang istri atau agar tidak membuat istri khawatir. Jika hal ini yang terjadi, sebagai istri tentunya tidak boleh semerta-merta menyalahkan suami tapi sebaliknya cobalah suatu pendekatan yang berbeda dan sebagai istri harus semakin menguatkan suami bahwa tidak perduli hal tersebut menyakiti perasaan atau membuat khawatir, sebaiknya disampaikan saja tidak perlu berbohong.