X

4 Pemicu Munculnya Sifat Pria Yang Mudah Menangis

Di dunia ini selalu banyak kondisi yang terbagi menjadi dua salah satunya adalah jenis kelamin yakni pria dan wanita. Dalam kehidupan yang ada, sudah jelas bahwa hanya ada dua jenis kelamin yang diakui karena memang secara alat reproduksi dan perkembangannya tidak pernah ditemukan manusia memiliki dua jenis kelamin secara alami sejak lahir. Kedua jenis kelamin, pria dan wanita tentu dapat dibedakan satu sama lain dengan jelas mulai dari sifat yang contohnya dapat dilihat dari karakter pria berdasarkan rambut hingga bentuk fisiknya.

Berkaitan dengan sifat yang dimiliki manusia pada setiap jenis kelaminnya, pria tentu terlihat lebih tegar, kuat, macho, dan tidak mudah terbawa perasaan secara psikis dibandingkan dengan wanita yang terkorelasi dengan bentuk tubuh pria yang tentunya lebih kuat dibandingkan wanita. Kondisi psikis yang lebih kuat tersebut menjadikan pria tentu tidak akan mudah menangis seperti pada sifat wanita. Namun dalam penjelasan kali ini, akan diuraikan mengenai keadaan yang tidak banyak terjadi pada pria dimana sifat pria yang mudah menangis dalam ulasan di bawah ini.

Sifat Pria Yang Mudah Menangis

Sifat pria yang mudah sekali untuk menangis biasanya memang dikaitkan dengan perilakunya yang mengarah pada kondisi banci atau kondisi seseorang pria yang lebih memiliki sikap feminim meskpun secara fisik adalah pria. Kondisi banci tidak menjadi masalah asalkan segala hal yang berkaitan dengan sikap pria tetap dimiliki dan tidak mengarah pada penyimpangan jenis kelamin dan psikisnya terhadap lawan jenis. Pria yang lebih mudah menangis memang dapat disebabkan oleh berbagai kondisi namun tetap saja masih bisa dikatakan normal dan bukan bentuk penyimpangan kelamin.

Penyebab Pria Lebih Mudah Menangis

Sikap pria lebih mudah menangis seperti dijelaskan diatas, dapat disebabkan oleh berbagai hal yang bukan karena penyimpangan sosial atau arah pandang minat terhadap lawan jenisnya. Beriku beberapa penyebab munculnya sikap pria yang mudah menangis sebagai keadaan yang tidak menjadikan pria dikatakan mengalami penyimpangan diantaranya seperti :

1. Kadar testosteron yang rendah

Sikap menangis memang kerap kali dianggap sebagi perilaku yang lemah dan cenggeng jika terjadi pada seorang pria dewasa. Sikap pria yang lebih mudah menangis tersebut dapat disebabkan oleh karena kandungan kadar testosteron yang rendah. Testosteron yang rendah tersebut merupakan dasar kenapa wanita lebih mudah menangis dibandingkan pria. Penurunan kadar testosteron pada pria dapat terjadi karena adanya kondisi yang menyebabkan psikis pria menjadi terganggu seperti depresi, nafsu sensual yang berkurang, serta karena pertambahan usia. Konsumsi makanan penambah hormon pria akan membantu mencegah munculnya karakter pria yang cengeng tersebut.

2. Kondisi psikis yang berat

Pria yang sering menangis biasa jadi bukan merupakan bentuk perilaku psikisnya secara umum namun hanya karena kondisi khusus yang sedang dialaminya. Kondisi psikis yang berat dapat menyebabkan pria lebih mudah menangis. Keadaab psikis berat yang dimaksud tersebut diantaranya seperti depresi, perasaan sedih karena kehilangan seseorang, pria yang memiliki pola tidur kurang sehat, pria yang tidak banyak memiliki motivasi dalam tubuhnya.

3. Pria yang sensitif

Sosok pria memang kerap kali digambarkan sebagai seseorang yang kasar, cuek, dan tidak mudah terbawa perasaan. Namun terkadang beberapa pria juga memiliki sikap lain karena adanya pengaruh lingkungan maupun cara pendidikan yang dilakukan oleh orang tua. Kondisi pria yang sensitif tersebut menjadikannya akan lebih banyak menangapi permasalahan yang diderita dengan mengedepankan emosi serta perasaan sehingga ketika beban masalah yang diperoleh semakin berat maka salah satu reaksi yang muncul adalah menangis yang sebenarnya merupakan salah satu ciri wanita sensitif.

4. Pengaruh lingkungan sekitar dan pergaulan

Selain beberapa penyebab yang menjadikan pria memiliki sifat lebih mudah menangis juga dapat disebabkan oleh karena pengaruh lingkungan sekitar dan pergaulan. Pria memang seringkali memiliki gengsi yang kuat ketika harus menangis meskipun saat tidak ada orang disekitarnya dan bahkan untuk membagi cerita sedihnya pun pria juga dikenal cukup kaku dan kurang percaya diri. Berbeda dengan pria yang memiliki lingkungan dimana ada banyak teman wanita yang lebih terbuka akan menjadikan seorang pria dapat terpengaruh dan menjadi lebih mudah terbuka terhadap setiap ceritanya bahkan tidak akan muncul gengsi lagi untuk menangis di lingkungan pergaulannya yang lebih banyak sosok wanita.

Itulah beberapa penjelasan mengenai pemicu sifat pria yang mudah menangis sebagai salah satu bentuk psikis yang terjadi pada pria yang tidak menandakan adanya kelainan secara sosial seperti keinginan pria yang sepenuhnya sebagai sosok banci. Pria yang sering menangis bisa jadi memang disebabkan oleh kondisi yang dialami dalam penjelasan penyebabnya diatas tersebut dan bukan karena adanya permasalah penyimpangan psikis terhadap jenis kelaminnya meskipun tidak menutup kemungkinan pria yang sering menangis memang punya permasalahan terhadap orentasi jenis kelamin yang lebih menginginkan untuk menjadi wanita dan bahkan menyukai lawan jenis karena anggapat bahwa dirinya adalah seorang wanita yang terjebak dalam tubuh pria. Agar tetap memiliki karakter kuat pria maka perlu adanya cara menghilangkan sifat feminim pada pria yang harus diperhatikan.

 

Categories: Kesehatan