X

6 Tips Memilih Dompet Pria yang Tepat dan Berkualitas

Dompet adalah salah satu aksesoris wajib yang harus dimiliki pria ataupun wanita. Selain dompet berfungsi sebagai tempat meletakkan uang, dompet bisa jadi ajang fashion bagi seseorang tak terkecuali untuk pria. Oleh karena itu, diperlukan cara bagaimana memilih dompet yang pas agar penampilan tampak semakin keren, simak baik-baik ya!

Tips Memilih Dompet Pria

Selain tips memilih kacamata pria atau tips memilih celana jeans pria, berikut ini adalah beberapa tips memilih dompet pria, diantaranya adalah:

  1. Segi ukuran

Anda harus memperhatikan dompet yang dipakai sebab dompet biasanya dijadikan bahan cerminan kepribadian seseorang. Dompet mahal tidak serta merta memiliki kualitas yang baik pula. Pilihlah dompet yang membuat Anda merasa nyaman terutama dari segi ukuran. Dompet dengan ukuran yang besar akan membuat Anda susah untuk memasukkannya ke dalam saku. Dompet yang besar mungkin bisa menampung segala keperluan Anda baik itu uang, kartu atm, kartu identitas, dan lainnya. Akan tetapi jika dompet di saku menyembul keluar dari saku, tentu saja ini menganggu. Pastikan ukuran dompet Anda pas dengan saku celana atau jas.

  1. Segi bahan

Dompet yang terbuat dari bahan kulit tetap menjadi pilihan dompet terbaik sebab pemakaiannya akan awet dan tahan lama. Apalagi jika dompet tersebut terbuat dari bahan kulit asli dan bukan sintesis dimana kulit yang biasa dipakai adalah kulit sapi, domba, kambing, buya, dan luar.  Namun, hati-hati saat memilih dompet dari kulit, sebab kulit yang digunakan biasanya sangat tipis. Sebab, dompet kulit tersebut dilapisi oleh plastic agar tampak tebal. Untuk itu, Anda perlu memeriksa ketebalan dan kualitas kulit yang dipakai oleh dompet tersebut. Selain tahan lama saat dipakai, dompet kulit akan memberkan efek elegan dan mewah yang membuat kepercayaan diri Anda bertambah.

  1. Segi warna

Pemilihan warna disarankan untuk disesuaikan dengan lingkungan sosial di lingkungan tempat tinggal Anda. Pada lingkungan mahasiswa atau pelajar, Anda bisa memilih warna apa saja. Berbeda saat di kantor, dompet berwarna cerah malah membuat penampilan terlihat aneh. Anda bisa menggantinya dengan warna netral seperti hitam, abu-abu, atau cokelat. Selain warna netral membuat penampilan terkesan, tetapi warna ini juga cocok digunakan dengan segala gaya berpakian pria keren, dan gaya rambut pria yang disukai wanita.

  1. Desain unik

Desain unik biasanya menyesuaikan dengan kepribadian Anda. Jika Anda ingin terlihat menarik dan terkesan, pilihlah dompet dengan desain yang unik atau tidak sama dengan orang lain. namun, dalam pemakaiannya sesuaikan dengan style pakian pria yang disukai wanita agar lebih menarik. Apabila Anda termasuk orang yang simple dan sederhana, dompet unik mungkin akan terkesan kurang menarik.

  1. Sesuaikan dengan kebutuhan

Tips memilih dompet pria selanjutnya adalah sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Pastikan dengan benar item apa saja yang harus ada di dalam dompet selain KTP dan SIM sebagai item utama. Kartu lain seperti ATM, kartu kredit, kartu mahasiswa, atau kartu identitas lainnya harus masuk ke dalam dompet. Pastikan barang apa saja yang harus disimpan dalam dompet selain uang. Jika kartu banyak, pilihlah dompet dengan banyak slot kartu.

  1. Sesuaikan dengan karakter

Selain menyimpan uang, dompet adalah cerminan karakter seseorang. Jangan sampai orang lain salah menilai karakter dari desain dan warna dompet yang Anda pakai. Sebab selain desain, pemilihan warna juga menjadi cerminan karakter Anda. Warna-warna netral biasanya mencerminkan seseorang yang pendiam dan elegan. Sedangkan pria dengan dompet yang cerah menunjukkan pria yang tenang dan penuh percaya diri.

Demikian tips memilih dompet pria dan semoga bermanfaat.

Categories: Fashion