Batu ginjal terjadi jika terdapat bagian kecil kalsium yang berasal dari urin terbentuk di dalam ginjal atau jalur ginjal menuju saluran kandung kemih (ureter), di mana banyak mineral yang menempel pada kalsium tersebut dan kemudian membentuk sebuah batuan kecil.
Artikel terkait :
- Gejala Penyakit Ginjal pada Pria
- Bahaya Penyakit Hernia pada Pria
- Gejala ISK pada Pria
- Gejala Anyang-anyangan pada Pria
- Penyebab Prostat pada Pria
Orang yang mengalami ini rata-rata adalah kaum pria. Bila dibandingkan dengan wanita, tingkat resiko pria sebesar 15%, sedangkan wanita 10%. Dan umumnya usia penderita adalah 30-60. Untuk Anda yang penasaran, berikut ini adalah gejala batu ginjal pada pria wajib diketahui , antara lain :
1. Nyeri punggung
Pada tahap awal, penderita batu ginjal akan merasakan nyeri yang dimulai dari bagian samping tubuh dan punggung yang tepat di bagian bawah tulang rusuk. Titik ini adalah lokasi di mana ginjal berada. (Baca juga : Bahaya Sipilis pada Pria)
2. Nyeri di perut dan pangkal paha
Setelah nyeri punggung, pria yang menderita batu ginjal juga akan merasa nyeri di bagian perut bawah, daerah selangkangan dan merambah ke bagian bawah punggung. Nyeri tersebut berupa sakit yang berdenyut dan menyerupai tekanan yang memiliki tingkatan tertentu. Rasa nyeri ini dapat berlangsung beberapa menit hingga beberapa jam, tergantung posisi dan ukuran dari batu ginjal yang terdapat di dalam tubuh.
3. Nyeri pada skrotum dan testikel
Selain nyeri punggung, perut bawah dan selangkangan, pria yang terjangkit penyakit batu ginjal juga terkadang menghadapi rasa nyeri yang meluas ke daerah skrotum dan testikel. Gejala batu ginjal seperti ini menjadikan pasien seperti terjangkit penyakit infeksi seksual tertentu karena dapat menyebabkan rasa sakit luar biasa di daerah genitalnya ketika buang air kecil.
4. Sulit buang air kecil
Gejala sulit buang air kecil ini dapat dilihat dari jumlah kencing yang kurang dari normal dan tidak seperti biasanya. Hal ini dikarenakan adanya masalah di ginjal atau kandung kemih Anda. (Baca juga : Cara Mengobati HPV pada Pria)
5. Intensitas buang air kecil meningkat
Salah satu dari gejala awal penyakit batu ginjal adalah intensitas buang air kecil yang meningkat atau kadang kala kebutuhan mendadak untuk tiba-tiba buang air kecil tanpa adanya sebab yang jelas. Bahkan hal ini dapat terjadi meskipun Anda tidak meminum banyak cairan atau air putih pada saat itu. Dan ketika melakukan buang air kecil, jumlah urin yang keluar juga cenderung sedikit, karena tidak banyaknya jumlah cairan yang masuk di dalam tubuh.
6. Sakit saat buang air kecil
Peningkatan frekuensi buang air kecil yang meningkat juga diikuti dengan gejala lain yaitu rasa sakit pada saat buang air kecil. Hal ini dapat terjadi ketika jumlah urin yang dikeluarkan berada di batas normal. Rasa sakit tersebut timbul karena gerakan batu ginjal dari kandung kemih menuju uretra. Nyeri yang muncul ini juga dapat menyebabkan infeksi saluran kencing (ISK) karena perpindahan batu ginjal tersebut.
7. Warna urin keruh
Perubahan warna urin juga akan terjadi jika seorang pria mengalami penyakit batu ginjal. Warna urin tidak akan lagi jernih atau kuning, tapi dapat berubah menjadi merah jambu, merah ataupun coklat tua. (Baca juga : Bahaya Gonore pada Pria)
8. Air kencing berbau busuk
Air kencing normal memang berbau pesing atau seperti amoniak, tapi lain halnya dengan seseorang yang mengalami batu ginjal. Bau air kencing mereka akan mengeluarkan bau yang busuk. Bau ini timbul karena adanya bahan kimia keras dan racun di dalam urin dengan konsentrasi yang berlebih. Seperti yang kita ketahui, ginjal memiliki fungsi besar untuk mengeluarkan racun dan limbah kimia dari tubuh. Namun karena kinerja ginjal yang terganggu, racun ini tetap ada dan berubah menjadi kristal di dalam tubuh Anda. Sehingga ketika bagian dari kristal tersebut dilepaskan melalui air kencing, bau yang ditimbulkan akan menusuk.
Artikel lainnya :
- Penyebab Kebotakan Dini pada Pria
- Bahaya Toksoplasma pada Pria
- HPV pada Pria
- Bahaya Obesitas pada Pria
- Ciri-ciri Virus HPV pada Pria
9. Mual
Gejala lain yang banyak dikeluhkan oleh penderita batu ginjal adalah mereka merasa mual. Rasa mual yang parah akan menimbulkan efek lain yaitu muntah. Pasien batu ginjal dapat mengalami mual karena adanya perlawanan tubuh untuk menghadapi rasa nyeri yang ditimbulkan oleh keberadaan batu ginjal.
10. Muntah
Muntah dapat menyebabkan komplikasi penyakit lain yaitu dehidrasi dan kurangnya nutrisi di dalam tubuh. Muntah yang dialami penderita batu ginjal adalah sebagai respon tubuh untuk menghilangkan racun dan limbah yang tedapat di dalam tubuh. Keberadaan batu ginjal dapat mengganggu kinerja fungsi organ lain dalam tubuh sehingga ada kemungkinan racun dan limbah akan mengalir melalui darah Anda. Oleh karena itu, untuk menghilangkan racun ini, tubuh merespon dengan muntahan karena ginjal sudah tidak dapat berfungsi lagi untuk mengeluarkan racun tersebut sebagaimana mestinya. (Baca juga : Cara Mengobati Hernia pada Pria)
11. Demam
Adanya batu ginjal di tubuh dapat menyebabkan resiko infeksi saluran kandung kemih (ISK) yang mana berpotensi untuk menyebabkan deman dan badan yang menggigil.
12. Urin mengeluarkan darah
Selain warna yang keruh, apabila Anda perhatikan, terkadang urin juga diikuti oleh sejumlah kecil darah. Kondisi ini di dalam dunia medis dikenal dengan nama hematuria. Proses terjadinya adalah darah masuk ke air kencing ketika batu ginjal masuk ke uretra dan menggores ureter atau ginjal Anda. Goresan itulah yang dapat menyebabkan rasa sakit atau nyeri.
13. Ketidakmampuan untuk duduk
Menurunnya kemampuan penderita batu ginjal untuk duduk adalah salah satu gejala penyakit batu ginjal ketika ukuran batu ginjal mencapai ukuran yang lebih besar. Ukuran yang besar itu membuat penderita tidak mampu duduk untuk waktu yang lama. Hal ini dikarenakan posisi tersebut akan memberikan tekanan dan rasa sakit di daerah tempat batu ginjal berada. Oleh karena itu, ada kalanya penderita batu ginjal akan sering berjalan mondar mandir untuk menghindari duduk. (Baca juga : Cara Mencegah Kemandulan pada Pria)
14. Menurunnya konsentrasi
Selain menurunnya kemampuan duduk, batu ginjal juga dapat menyebabkan menurunnya kualitas tidur seseorang. Hal ini dikarenakan ketika berbaring untuk tidur malam, tekanan dan rasa sakit menyerang dan menimbulkan ketidaknyamanan serta terganggunya waktu tidur. Sehingga untuk kurun waktu yang lama, berkurangnya waktu tidur mereka dapat menyebabkan hilangnya kemampuan kognitif dan meningkatnya ketidakmampuan untuk berkonsentrasi.
15. Pembengkakan ginjal dan perut
Batu ginjal yang semakin membesar dapat menghambat aliran urin di dalam tubuh yang mencegah keluarnya urin melalui uretra. Hambatan ini dapat menimbulkan rentetan gejala yang serius. Salah satunya adalah pembengkakan ginjal yang menampung urin yang tidak dapat keluar dari dalam tubuh.
Artikel lainnya :
- Manfaat Manjakani untuk Pria
- Cara Merawat Wajah Pria agar Putih dan Bersih
- Manfaat Leunca untuk Pria
- Vitamin Rambut Pria
- Khasiat Seledri untuk Pria
Itulah gejala batu ginjal pada pria wajib diketahui. Di era yang serba sibuk ini, akan lebih baik jika Anda tidak lupa untuk meluangkan waktu memperhatikan kebiasaan kecil yang menganggu kesehatan tubuh dan mulai meningkatkan intensitas untuk berolah raga ringan. Ada baiknya dengan dimulai kebiasaan sehat, yakni banyak meminum air putih dan menjadikan kesehatan sebagai prioritas.