Sponsors Link

7 Alasan Pria Diam Seribu Bahasa yang Paling Ditakuti Wanita

Sponsors Link

Tak hanya perempuan yang senang diam saat memiliki masalah, ada pula pria yang tiba-tiba diam seribu bahasa meski hal ini menjadi hal yang dibenci wanita dari pria. Tanpa kita tahu penyebab dan persoalannya, ia memilih untuk diam. Apa saja alasannya? Berikut ulasannya!

ads
  1. Sedang tidak nyaman

Merasa tidak nyaman bukan berarti ia tidak mempercayai kamu. Pria terkadang memiliki kekhawatiran lebih akan reaksi yang akan kamu tunjukkan saat ia mengatakan apa yang membuanya tidak nyaman. Pria akan lebih senang menyembunyikan dan tidak akan menunjukkan situasi sedih kepada siapapun, bahkan kepada perempuan yang ia cintai sekalipun.

  1. Tidak ingin membebani

Sebagai sosok yang diajarkan untuk selalu mandiri jelas akan membuat pria lebih independen. Pria akan lebih senang melakukan sesuatu sendiri bahkan saat menyelesaikan masalahnya. Saat tiba-tiba pria diam seribu bahasa mungkin ia sedang menghadapi masalah dan tidak melibatkan kamu dalam masalahnya. Tidak ingin membebani adalah tanda pria serius sayang dan tanda pria benar benar cinta kepadamu.

  1. Takut menyakiti

Alasan pria diam seribu bahasa berikutnya adalah takut menyakiti kamu. Ada kemungkinan bahwa ada kehadiran mantan kekasih yang masih menganggunya atau hadir orang baru yang masuk dalam kehidupannya, dan si pria merasa bingung akan hal itu. Jadi daripada ia menyakitimu dan akhirnya masalah tersebut menjadi alasan wanita menjauh dari pria ,ia memilih diam seribu bahasa dan tidak membahasnya saat bersamamu.

  1. Tidak ingin menunjukkan kesedihan

Mungkin pada saat itu ia sedang kehilangan orang yang sangat dekat dengannya sehingga ia benar-benar merasa sedih dan kehilangan. Bagi pria bukan kebanggan jika ia harus menunjukkan kesedihannya di depan seorang perempuan. Ia takut jika dipandang rendah karena tidak bisa mengendalikan emosinya. Jadi lebih baik ia diam seribu bahasa sebagai  cara agar terlihat berwibawa. Sebab mereka dituntut untuk kuat menghadapi setiap masalah seberat apapun itu. Maka untuk mengalihkan kesedihannya saat itu, ia memilih untuk diam seribu bahasa.

  1. Dia yakin kamu tidak bisa mengatasi masalah

Mungkin sudah beberapa kali kamu menanyakan apa yang sedang terjadi padanya hingga ia bersikap diam seribu bahasa. Namun, kamu juga harus mempertimbangkan bagaiman reaksimu saat ia bercerita dan kamu mengetahui apa yang sedang dirasakannya. Seringkali pria berpikir dengan berbicara akan menghilangkan kewibawaan pada dirinya. Atau bahkan ketika ia menceritakannya, ia sudah yakin diawal bahwa kamu tidka akan bisa membantu untuk menyelesaikan masalahnya. Kamu bisa meyakinkan dia terlebih dahulu bahwa kamu akan mendengar pendapatnya dengan tenang dan merespon lebih positif. Dengan begitu ia akan lebih senang untuk berbicara.

  1. Takut menjadi emosional

Seringkai, pria diajarkan sejak kecil untuk menyimpan setiap masalahnya sendiri meski ia sedang terluka. Dan menjadi sangat emosional adalah hal yang ia takutkan sebagai seorang pria. Mungkin dengan memilih diam seribu bahasa, ia bisa mengendalikan emosinya dengan baik. Karena bila ia mengungkapkan dan kamu tidak bisa menerimanya, ia menjadi emosional dan kemudian kamu malah balik meninggalkannya.

Sponsors Link

  1. Sedang merenungkan soal lain

Pria adalah seorang pemikir lurus, tidak seperti wanita yang mahir untuk memikirkan banyak hal dalam satu waktu. Pria akan kesulitan jika ia akan berpindah dari satu masalah ke masalah yang lainnya. Jadi, ia harus mematikan terlebih dahulu bahwa masalahnya selesai. Apabila seorang pria tiba-tiba diam seribu bahasa, ini berarti ia sedang merenenungkan soal lain atau sedang mengahadapi masalah lain. Untuk itu beri ia ruang atau ajak ia berdiskusi dengan suasana yang tenang agar dia bisa berbicara perihal apa yang sedang ia rasakan.

, ,
Post Date: Thursday 28th, February 2019 / 01:00 Oleh :
Kategori : Relationship