15 Fakta Wanita China Wajib Diketahui
China, sebagai salah satu negara di kawasan Asia Timur, merupakan negara dengan jumlah perantau yang hampir ada di setiap negara asing di berbagai belahan dunia. Pun di Indonesia, banyak sekali penduduk China maupun keturunannya yang berbaur dengan kita. Oleh karena itu, setalah fakta wanita India dan juga tradisi-tradisi wanita India, artikel berikut akan membahas 15 fakta wanita china wajib diketahui sebagai referensi Anda yang ingin mendekati wanita China.
1. Terjadwal
Sebenarnya tak hanya wanita China, pria China juga memiliki jadwal harian yang sudah tersusun dan akan dilakukan di setiap harinya. Seperti misalnya jadwal untuk bangun lebih awal, tidur tepat waktu ataupun disempatkan untuk tidur setelah jam makan siang. Selain itu, mereka juga memiliki waktu yang relatif sama untuk sarapan, makan pagi atau pun makan malam.
2. Tubuh ramping
Pada umumnya, wanita maupun laki-laki yang memiliki keturunan ras AsiaTimur dan China pada khususnya memiliki tubuh yang ramping. Pun dengan wanita China yang selalu mempertahankan badan dengan kondisi ideal seperti itu. Oleh karena itu, untuk menjaga tubuh yang tetap ramping dan langsing, mereka akan aktif berkegiatan dan selalu bergerak atau bahkan hingga menerapkan diet ketat agar tampak lebih kurus. Tubuh yang ramping juga membuat mereka terlihat pantas memakai baju dengan berbagai model.
3. Peduli kulit
Salah satu standar kecantikan dari wanita ras China adalah memiliki kulit tubuh maupun kulit wajah yang putih bersih tanpa noda. Terlebih kulit wajah yang diupayakan untuk bebas jerawat, flek atau kekurangan lain yang dapat menurunkan kualitas kecantikan. Oleh sebab itu, wanita China akan rela melakukan apa pun untuk mendapatkan standar kecantikan tersebut. Mulai dari penggunaan produk pelindung wajah dan kulit seperti menggunakan tabir surya, masker wajah dan tubuh hingga menggunakan pemutih, meskipun pada kenyataannya kulit mereka sudah lebih putih dibanding ras lain.
4. Penggemar produk kecantikan
Wanita China sangat gemar untuk membeli berbagai macam produk kecantikan, terlebih lagi untuk wajah. Mereka rela menghabiskan uang hingga beberapa juga untuk mendapatkan produk kecantikan yang terbaik baik dari dalam maupun luar negeri.
5. Cat rambut dan lensa kontak
Fakta sebelumnya mengenai produk kecantikan membuat para wanita China tak bisa lepas dari cat rambut dan memungkinkan juga lensa kontak, berbeda dengan kebiasaan wanita Aceh. Hampir kebanyakan wanita China yang kita temukan memiliki warna rambut selain hitam, tidak peduli dengan model rambut yang dipakai, entah lurus, keriting, panjang atau pun pendek. Mereka senang berkespresi dengan merubah warna dan tatanan rambut. Selain itu wanita China juga seringkali membuat lensa kontak untuk membuat mata mereka yang sipit terlihat lebih bulat dan menggemaskan. Terlebih lagi kin wabah kpop banyak melanda di berbagai belahan dunia, sehingga wanita China banyak yang terpengaruh dari boomingnya wabah tersebut.
6. Girly
Secara turun temurun, wanita China menerima pemahaman bahwa seorang wanita itu haruslah manis dan menggemaskan. Ini adalah tuntutan tradisi yang terus dipertahankan hingga kini seperti halnya kebiasaan wanita Korea. Oleh sebab itu, kebanyakan wanita China adalah penggemar barang-barang lucu nan feminine meskipun usia mereka lebih dari 30 tahun. Terlihat dari warna koleks yang mereka pilih banyak menggunakan dominasi warna pastel yang lembut seperti pink dengan motif lucu.
7. Pemilih makanan
Merupakan ajaran dari keluarga secara turun temurun kepada seorang wanita China untuk memilih makanan yang sehat. Sehingga pemilih makanan di sini bukan berarti pilih-pilih makanan enak dan tidak enak, atau kebiasaan yang aneh sama seperti kebiasaan wanita Jepang yang aneh, tetapi pilih-pilih makanan mana yang sehat dan tidak sehat atau yang baik untuk tubuh. Oleh sebab itu wanita China lebih suka memakan makanan yang mengandung jahw, jojoba, wijen hitam atau rempah-rempah lain yang memang dapat meningkatkan kesehatan tubuhnya.
8. Tidak suka permen atau coklat
Tidak seperti perbedaan wanita sunda dan jawa, wanita China tidak terlalu menyukai makanan yang manis seperti permen ataupun coklat, sehingga mereka akan lebih memilih memakan keju bila dibanding coklat. Wanita China lebih memilik makanan yang memiliki rasa asin atau pedas. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, mereka penggemar rempah dan makanan yang memiliki banyak sayur di dalamnya.
9. Percaya diri
Selain ajaran mengenai makanan dan karakter feminine, wanita China juga diberikan pemahamana atau cara berpikir untuk percaya diri dan bangga dengan wajah yang dimiliki sedari mereka kecil. Untuk itulah karakter ini dapat terpancar dari dalam diri mereka dan dan menjadi kebiasaan, seperti kebiasaan wanita Rusia. Sehingga dapat membuat wanita China terlihat menarik bagi orang lain.
10. Tertutup di bagian atas
Dalam hal berbusana, berbeda dengan karakteristik wanita Jerman, wanita China umumnya lebih tertutup di bagian atas. Mereka jarang sekali menggunakan baju atasan yang terbuka di bagian dada. Sebaliknya, mereka lebih sering menggunakan celana atau rok pendek yang memperlihatkan kaki mereka yang jenjang. Hal ini dimungkinkan bertujuan agar mereka dapat terlihat lebih tinggi secara visual.
11. Suka selfie
Kebanyakan wanita China adalah sosok narsis penggemar selfie atau foto grup yang hampir akan selalu dipajang di akun sosial media mereka. Terlebih lagi kini banyak smartphone yang dilengkapi dengan fitur canggih berupa filter editing wajah dengan berbagai tingkat agar terlihat semakin cantik dan mempesona.
12. Nasionalisme tinggi
Berbeda dengan karakteristik wanita amerika, wanita China, dan lelakinya tentu sebenarnya, memiliki jiwa nasionalisme yang sangat kuat. Hal ini membuat mereka tak lelah berjuang untuk negaranya dan memajukan negaranya, sehingga mereka akan bekerja dengan rajin dan mati-matian ketika melakukannya. Tak heran bila negara mereka memiliki kemajuan yang pesat karena jiwa nasionalisme yang tinggi tersebut.
13. Nada bicara keras
Wanita China memiliki nada bicara yang keras, seperti halnya suku Batak bila di Indonesia. Hal ini bukan berarti meraka sedang marah, tapi memang seperti itu fakta yang sesungguhnya. Terlebih lagi untuk wilayah China di bagian utara memiliki nada bicara yang lebih keras bila dibandingkan dengan wanita China bagian selatan yang umumnya lebih lembut. Untuk itu Anda para pria perlu memahami cara berbicara dengan wanita agar tertarik saat berbicara dengan wanita China.
14. Memakai nama marga
Wanita China, baik yang tinggal di Indonesia atau di luar negeri, umumnya memakai nama marga di belakang nama depan. Hal ini untuk menunjukkan bahwa mereka memiliki darah China yang mengalir di dalam tubuhnya dan sebagai identitas. Misalnya saja nama seperti Vicky Shu, Lena Tan, Marissa Chan, Margareth Lim dan sebagainya. Atau untuk wanita China Indonesia yang tidak memakai nama marga, mereka menggunakan nama keluarga yang terkesan Indonesia banget, seperti misalnya Melisa Widjaja, Rika Moeljohardjo, Tania Soekamoeljo dan masih banyak lagi.
15. Suka les ketika sekolah
Wanita China ketika mengenyam pendidikan biasanya akan sangat aktif di akademis dan suka mengambil jadwal les di luar waktu sekolah. Biasanya mereka mengikuti les yang beragam seperti misalnya les piano, les bahasa, les bela diri dan sebagainya.
Demikianlah artikel mengenai 15 fakta wanita china wajib diketahui yang dapat menambah pengetahuan Anda mengenai karakter maupun kebiasaan wanita China. Semoga bermanfaat.